Pematang Jaya Kecamatan Paling Barat Kabupaten Langkat Dambakan Infrastruktur Jalan Yang Layak

Foto : Kondisi jalan becek berlumpur di Desa Perkebunan Damar Condong, Kecamatan Pematang Jaya

DikoNews7 -
 
Pematang Jaya merupakan salah satu Kecamatan paling Barat yang ada di Kabupaten Langkat, tepatnya bersebelahan dengan Kabupaten Aceh Tamiang, Provinsi Aceh. Sabtu (29/5/21).

Dengan luas mencapai 209.00 km³ yang terbagi menjadi 8 Desa/Kelurahan, Kecamatan Pematang Jaya terbentuk pada tanggal 19 Februari 2008, dari Kecamatan Besitang dan Kecamatan Pangkalan Susu, berdasarkan Perda No 27 tahun 2007.

Sejak terjadinya pemekaran hingga menjadi salah satu dari 23 Kecamatan yang ada di Kabupaten Langkat, hingga kini masyarakat yang tinggal di daerah ini terus mengeluhkan buruknya infrastruktur jalan.

Walaupun selama ini, Pemerintah Kabupaten Langkat terus berpacu membangun berbagai infrastruktur pendukung, namun tampaknya belum maksimal dengan letak geografisnya yang jauh dari ibu kota Kabupaten

Bahkan, ada istilah yang dilontarkan warga "Bagai langit dan bumi" jika dibandingkan Kecamatan Pematang Jaya dengan Kecamatan tetangga yang masuk dalam wilayah Kabupaten Aceh Tamiang.

"Sangat jauh berbeda dengan daerah sebelah Aceh Tamiang, infrastruktur jalan kita di Pematang Jaya berbanding terbalik bagai langit dan bumi, lebih banyak jalan yang rusak dan belum tersentuh pembangunan jalan hotmix yang layak untuk dilalui", ucap Usman (47) salah seorang warga Pematang Jaya, kepada wartawan beberapa waktu lalu.

Senada, Daud (39) warga Desa Perkebunan Damar Condong, Kecamatan Pematang Jaya, mengatakan, jalan yang ada dan menghubungkan antar desa di Kecamatan Pematang Jaya, masih banyak yang rusak dan merupakan jalan kampung dan jalan kebun.

"Kondisi ini sangat menyulitkan kita untuk beraktifitas, apalagi dalam pendistribusian hasil panen, dengan kondisi jalan yang rusak mengakibatkan biaya transportasi menjadi lebih mahal," ucapnya.

Dengan kondisi jalan tanah berbatu, sangat menyulitkan warga untuk beraktifitas, apalagi disaat hujan turun, jalanan menjadi becek dan berlumpur hingga sulit untuk dilalui.

Bahkan warga sering mengalami kecelakaan saat melintas dijalan yang rusak, terutama pengendara sepeda motor, dimana roda kendaraannya slip di jalan berbatu maupun tergelincir dijalan yang becek, hingga harus dirawat di Rumah Sakit (RS) akibat luka yang diderita.

Warga juga menuturkan, Kecamatan Pematang Jaya kaya akan sumber alam, yang mampu menyumbang pendapatan bagi negara melalui pajak Pendapatan Asli Daerah (PAD), seperti Perkebunan, pertanian, perikanan, kehutanan dan lainnya.

Untuk itu, warga berharap Pemerintah Pusat maupun Pemerintah Kabupaten Langkat, dapat memperbaiki dan membangun infrastruktur jalan yang layak berupa jalan hotmix di Kecamatan Pematang Jaya, hingga dapat meningkatkan perekonomian dan taraf hidup masyarakat.

"Kita harap pemerintah dapat membangun infrastruktur jalan yang layak, hingga dapat memudahkan masyarakat dalam beraktivitas", ucap  Usman diamini warga lainnya. 
 
Reporter : Kurnia02
Editor : Diko

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel