About

Portal Berita Terdepan "www.DikoNews.com" menyajikan berita terbaru dan informasi terkini secara online dengan mengutamakan kecepatan, keakuratan, serta kemudahan dalam mengakses berita.

DikoNews hadir dan memberikan informasi dalam bentuk karya jurnalistik di dunia maya (internet) ketengah - tengah masyarakat.

Bicara Lahirnya DikoNews, tak bisa lepas dari peran besar seseorang yang di Keluarga Besar DikoNews7 dianggap sebagai Bapak.

Orang itu adalah Dedi Maswardy SSos MAP, yang pada bulan Mei 2012, menjabat sebagai Camat Labuhan Deli, Kabupaten Deli Serdang. Selain itu, ada pula seorang jurnalis, Kameraman SCTV, Andiko Yuda Sastrawan.

Andiko yang waktu itu sebagai Ketua Ikatan Wartawan Labuhan Deli (IKWAL), punya hubungan yang sangat baik dengan pihak Kecamatan terutama dengan Camatnya, Dedi Maswardy yang punya pandangan jauh kedepan dalam membina dan memberdayakan masyarakat.

Hal ini sejalan dengan visi dan misi IKWAL yang diketuai Andiko pada saat itu. Waktu itu Kantor Camat Labuhan Deli seakan menjadi kantor kedua bagi para anggota IKWAL yang menjadikan aula kecamatan sebagai Press Room dan sebagai Kantor Sekretariat IKWAL dalam tanda kutip.

Bahkan Camat sendiri pun pada waktu itu, lebih sering berada di aula dari pada diruangannya hanya untuk sekedar bertukar pikiran dan membahas perkembangan dan kemajuan masyarakat Kecamatan Labuhan Deli dengan para wartawan yang ngepos di kantor Camat tersebut.

Kantor Camat Labuhan Deli sendiri berada di Desa Helvetia, desa yang berbatasan dan masyarakatnya bersinggungan langsung dengan 4 wilayah Kecamatan Kota Medan, yakni Kecamatan Medan Helvetia, Medan Barat, Medan Deli dan Medan Marelan.

Karena letak geografisnya yang seperti itu, seringkali wilayah Desa Helvetia dianggap sebagian orang adalah termasuk wilayah Kota Medan.

Bahkan tidak jarang banner dan spanduk iklan layanan masyarakat yang diperuntukkan bagi warga Medan, yang terkadang memajang foto Walikota dan Wakil Walikota Medan, “mejeng” di pintu masuk Desa Helvetia.

Kembali ke sejarah singkat lahirnya DikoNews.com. Pada suatu pagi diawal Bulan Mei 2012, Andiko yang yang seperti biasanya “ngepos” di sudut aula di panggil Camat ke ruangannya.

“Ko...apa kamu mau terus meliput dilapangan, apa nggak ada niat untuk mengelola media sendiri. Karena kamu saya lihat punya potensi untuk itu”, kata Camat membuka pembicaraan.

“Dana dari mana Pak, kan buat media perlu biaya besar”, jawab Andiko.

“Ya jangan media konvensional, kita buat media Online saja, kan dananya tidak begitu besar, apalagi kamu di media Nasional, yang tayangan beritanya berskala Nasional, jadi liputanmu yang tidak bisa tayang di naikkan di media online itu”, timpal Camat.

Gayung pun bersambut, dua orang yang berbeda profesi, tapi punya visi dan misi yang sama itu, terlibat pembicaraan serius dalam pendirian Media Online yang akan di buat nantinya, hingga dialog berujung dalam pemberian nama.

“Kita kasih nama Diko aja ya portal beritanya”, Kata Camat Labuhan Deli, Dedi Maswardy.

“Masak nama saya pak, nggak ada nama lain, bapak ini ada-ada aja”, ucap Andiko sambil mesem - mesem.

“Bukan dari namamu itu, Diko itu adalah singkatan yang artinya Digital Informasi dan Komunikasi”, ujar Camat sedikit tertawa, yang sepertinya sudah jauh - jauh hari menyiapkan nama Diko itu.

“Kita tambah News dibelakangnya ya pak jadi namanya DikoNews”, tambah Andiko.

Camat pun menyetujui. Dan pada hari itu resmilah DikoNews lahir, yang juga bersamaan dengan tanggal lahir Andiko yang bertepatan dengan peringatan Hari Pendidikan Nasional yaitu tanggal 2 Mei.

Selain setuju dengan tambahan kata News, Camat pun memberikan sejumlah uang untuk pembiayaan website, termasuk biaya domain, biaya web hosting di internet selama 1 tahun, dan sebuah kamera untuk operasional awal DikoNews.

“Itu hadiah ulang tahun dari saya, hari ini kan juga hari ulang tahun mu, gunakan saja aula untuk kantor sementara”. Ucap camat memberikan kejutan dan mengakhiri pembicaraan.

Karena keterbatasan personil, pada awalnya cakupan utama peliputan DikoNews terbatas pada wilayah Kecamatan Labuhan Deli, yakni peristiwa dan dinamika warganya, juga memantau kinerja aparatur kecamatan dan aparatur desa-desa yang ada diwilayah Kecamatan Labuhan Deli.

Seiring perkembangan waktu cakupan liputan utama DikoNews meluas. Hal ini tak terlepas dari antusiasme rekan- rekan di daerah tingkat II di Sumatera Utara dan Provinsi lain selain Medan, untuk bergabung dengan DikoNews guna membangun kantor biro perwakilan DikoNews di daerahnya.

40 Hari DikoNews

Tak terasa usia domain yang diberi nama Dikonews.com (Digital Informasi dan Komunikasi), genap berusia 40 hari.

Domain berita yang didirikan dengan semangat dan keberanian bahkan bisa dikatakan hanya dengan ” bermodal nekat “ oleh bung ” Andiko Yuda Sastrawan” ini, tanpa diduga ternyata mampu mengejutkan banyak orang.

Minat pembaca domain berita online ini kian hari kian bertambah, dan bahkan dapat dikatakan ”cukup fantastis“.

Webrank Statistic, alexa rank pada link http://www.webrankstats.com/webstats/dikonews.com, saat domain ini diluncurkan (04-05-2012) mencatatkan rangking domain ini di bawah angka 21.700.000,.

Namun pada hari ini (12-06-2012) hanya dalam waktu 40 hari saja, alexa rank tanpa di duga memberi ranking domain ini pada angka 4.016.425, di world rank, dan angka 14.790 di Indonesia rank, jauh berada di atas domain berita online lain pendahulunya, yang bahkan sudah launching pada hitungan lebih dari 2 tahunan.

Bukan bermaksud untuk berbangga, tulisan ini dibuat semata hanya untuk memberikan motivasi lebih kepada seluruh personil yang tanpa mengenal waktu dengan penuh semangat tetap berusaha meng-upload berita bahkan hingga ”jam kecil” menurut istilah anak Medan untuk menyebutkan waktu “dini hari “.

Semangat berlebih itu tentu saja oleh karena dilatar belakangi oleh Motto : ”Cepat dan Aktual” sehingga Bung Andiko, Heri, Agus dan Rizal Damanik, yang bertugas menjadi admin di domain ini, selalu berusaha menyajikan berita-berita di Dikonews.com dengan berita-berita terkini.

Semoga semangat yang sama juga bisa selalu di tiru oleh rekan-rekan wartawan lain yang berada di daerah. Mari kita satukan tekad untuk bersama sama menjadikan dikonews.com menjadi domain berita online yang semakin di cari dan di minati oleh pembacanya. Selamat dan Sukses. (Dedi Maswardy S.Sos MAP)

Perubahan Nama Menjadi DikoNews7

Bila diibaratkan internet adalah komplek -komplek perumahan yang sangat besar didunia nyata, maka website adalah sebuah rumah, dengan domain bisa disebut alamatnya dan web hosting adalah pengelola dari komplek tersebut.

Terkait dari analogi diatas, DikoNews pernah salah membeli rumah. Karena kunci dan sertifikat tak pernah diberikan.

Padahal selama 3 tahun, tagihan-tagihan pembiayaan dan perawatan rumah yang diwajibkan oleh pengembang tersebut dan selalu dibayarkan oleh pengelola DikoNews dan tanpa rincian.

Puncaknya pada pertengahan tahun 2015, tagihan-tagihan yang selama ini normal, tiba-tiba ada tagihan tambahan yang tidak masuk akal, dengan masa tenggat waktu sangat mepet, dengan konskwensi bila tidak membayar, tidak boleh menempati rumah itu lagi.

Hal ini tak lain karena pengunjung ke website DikoNews, setiap harinya selalu menembus angka ribuan. Karena memberatkan dan tidak masuk akal, pengelola DikoNews mengambil keputusan untuk pindah ke penyedia jasa web hosting lain, dengan konskuensi berubah nama.

Setelah bulat mengambil keputusan, pengelola akhirnya tetap memakai nama DikoNews namun dengan angka 7 dibelakangnya, menjadi DikoNews7.


Terima kasih


Admin 
www.dikonews7.com