Kapoldasu : Pelaku Penusukan Menko Polhukam Akan di Proses


DikoNews7 | Medan - 

Kapolda Sumut, Irjen Pol Agus Andrianto angkat bicara terkait soal salah seorang tersangka penusukan Menko Polhukam warga Medan.

"Pihaknya akan menindaklanjuti kasus tersebut".

Agus menambahkan, S sudah 2 tahun lalu pindah dari rumahnya di Jalan Alfaka V Kecamatan Medan Deli, yakni pada 2017 lalu karena terkena dampak pembangunan jalan Tol.

"Sudah pindah, karena rumahnya terkena pembangunan jalan tol," terangnya.

Sebelumnya diberitakan, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam), Wiranto menjadi korban penusukan/penyerangan saat hendak meninggalkan Helly Pad di pintu gerbang Lapangan Alun-alun Menes, Desa Purwaraja Kecamatan Menes, Kabupaten Pandeglang, Kamis (10/10) sekitar pukul 11.55 WIB.

Polisi mengamankan dua orang terkait peristiwa ini, yakni wanita berinisial F (21), warga Desa Sitanggai Kecamatan Karangan Kabupaten Brebes (saat ini ngontrak di Kampung Sawah, Menes Kabupaten Pandeglang) dan seorang pria berinisial Syahrial atau Abu Rara (31), diketahui warga Jalan Alfaka V, Desa Tanjung Mulia Hilir, Kecamatan Medan Deli, Kota Medan.

Reporter : Asn
Editor : Sapta

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel