Pasca Bom Bunuh Diri Di Mapolrestabes Medan, Kapolsek Lab. Ruku Perintahkan Siaga dan Tingkatkan Kewaspadaan


DN7 | Batubara - Pasca terjadinya ledakan bom bunuh diri di Mapolrestabes Medan, Rabu (13/11), Polisi telah mengetahui identitas pelaku Aksi bom bunuh yang menyebabkan pelaku tewas dan 6 orang lain nya mengalami luka -luka ringan.

Diketahui pelaku bom bunuh diri tewas ditempat. Sedangkan 6 orang yang terluka terdiri dari 4 orang anggota Polri, dan dua lainnya yakni, petugas harian lepas di Polrestabes Medan serta seorang warga sipil.

Sementara itu, terlihat persiapan dari pihak kepolisian terus terpantau terkait siap siaga menjaga hal-hal kemungkinan yang bisa menimbulkan teror terulang di  kota Medan maupun daerah.

Sementara Polsek Lab. Ruku AKP Selamat M mengatakan, kepada wartawan bahwa insiden ledakan bom bunuh diri juga tidak luput dari pantauan pihak kepolisian di daerah.

"Anggota kita juga siaga dan waspada terhadap setiap gerak gerik orang yang berkunjung ke Mako dan Polsek Lab.Ruku, Tentu kita melakukan tindakan Protap untuk melakukan pemeriksaan setiap tamu atau bungkusan, Tas ransel yang di bawa pengunjung, akses keluar masuk terus di awasi." Ungkap nya kepada wartawan

Lanjutnya lagi, "Meskipun persiapan Pamwas kegiatan Pilkades di Batubara terus kita lakukan, Saat ini kami bersama tim kecamatan dan tokoh masyarakat terus memantau dari setiap kegiatan masyarakat, Terutama menjelang Pilkades esok yang akan diselenggarakan serentak di Batubara." Pungkas Kapolsek Selamat 

Untuk diketahui, bahwa saat ini kondisi dan situasi keadaan masyarakat Batubara kondusif dan terkendali dari hal-hal yang dapat menimbulkan gejolak teror dan sebagainya, Namun begitu Kapolsek Labuhan Ruku AKP Selamat M dan jajarannya tetap melakukan kewaspadaan tinggi serta menghimbau bagi masyarakat untuk ikut membantu meminimalisir kegiatan aksi yang dapat memicu kegaduhan ditengah masyarakat. (Aswat)

Editor : Sapta

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel