Bupati Zahir Terima Bantuan 1.000 Pcs APD Rapid Test Dari DPD PDI Sumut



DN7 | Batubara - Ketua DPD PDIP Sumut diwakili Sugianto Makmur dan Darmo yang juga sebagai anggota DPRD Sumut, menyerahkan 1.000 pcs alat rapid tes kepada Bupati Batu Bara.  Semoga bermanfaat bagi Pemerintah Kabupaten Batu Bara”, ucap Sugianto belum lama ini.

Bupati Batu Bara Ir. H. Zahir M.AP mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan kepada Pemkab Batu Bara dan akan digunakan sebagaimana fungsi alat tersebut.

“Semoga bermanfaat bagi Pemkab Batu Bara terutama masyarakat, yang sekarang secara bersama – sama memutus mata rantai penyebaran virus Covid – 19”, kata Bupati.

Selanjutnya, Bupati Bersama Kapolres Batubara Kunjungi Warung Binaan Anak Yatim dan memberikan bantuan sembako serta menyantuni anak yatim di Desa Aras, Kecamatan Air Putih, Kabupaten Batu Bara, Rabu (29/7/2020).

Turut hadir, Pengurus KSJ Batu Bara dan Anggota DPRD, Camat Air Putih Rahmad Khaidir Lubis, Kapolsek Indrapura AKP Sandi, Kepala Desa Aras, Bhabinkamtibmas Brigadir Pol. M. Hasibuan dan Babinsa, tokoh masyarakat, adat, para Donatur Komunitas di antaranya pengusaha Tanah Timbun, Owner RM 100 serta Bombay Sport.

Warung Anak Yatim (WAY) terbentuk 17 Juli 2020 diawali dengan Jumat Berkah yang didirikan Kades Aras M Yusuf sekaligus sebagai Ketua Komunitas Warung Anak Yatim dan Bhabinkamtibmas Brigadir Pol. M. Hasibuan selaku Founder Komunitas Warung Anak Yatim.

Kapolres Batu Bara AKBP H Ikhwan Lubis SH MH mengucapkan terima kasih atas perhatian terhadap anak yatim, sehingga terbentuk warung anak yatim di Desa Aras.

“Ke depan semoga dapat berkembang dari warung menjadi toko anak yatim namanya, dan ada di setiap desa di wilayah Kabupaten Batu Bara”, kata Kapolres.

Sementara, Bupati Batu Bara Ir H Zahir MA.P menyampaikan terima kasih telah berdirinya warung anak yatim yang dibentuk Kepala Desa Aras, Bhabinkamtibmas dan Babinsa. Mudah – mudahan diikuti desa – desa lainnya.

Zahir menambahkan, Pemerintah Kabupaten Batu Bara tetap mendukung komunitas – komunitas dan pengusaha UMKM, agar komunitas dapat bergerak sesuai dengan keinginan.

Bupati Batu Bara berharap akan terbentuk lagi Warung Anak Yatim lainnya, dan berpesan di masa pandemi Covid – 19 tetap mematuhi protokoler kesehatan dengan cara 3 M yaitu, memakai masker, mencuci tangan dan selalu menjaga jarak. (Aswat)

Editor : Sapta




Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel