Kabar Duka, Personel Sat Sabhara Polres Batubara Tewas Kecelakaan di Jalan Tol Medan-Kisaran


DN7 | Batubara - Brigadir Dua (Bripda) Nanda Asmara (26), personel Sat Sabhara Polres Batubara, warga Perumahan Sahaba Indah, Lingkungan X Kelurahan Lima Puluh Kota, Kecamatan Lima Puluh dikabarkan meninggal dunia saat mengemudi di jalan Tol Medan-Kisaran, Minggu (27/9) sekira pukul 06.30 Wib.


Kanit Laka Sat Lantas Polres Batubara, Aiptu J Sihaloho saat dikonfirmasi wartawan mengatakan, kejadian terjadi di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) Medan – Kisaran, tepatnya di KM 115-116, Desa Perkebunan Socfindo, Kecamatan Lima Puluh, Kabupaten Batubara, Sumatera Utara.

Sebelum kecelakaan, Nanda yang mengemudikan Toyota Yaris, BK 1114 MA, datang dari arah Medan. Tiba di lokasi, mobil yang dikemudikan Nanda kemudian bertabrakan dengan truk Hino, BK 8571 EI, yang dikemudikan Romi Sudirman (40), warga Dusun XVI, Pabrik PKS Laut Tador, Desa Sei Suka, Kecamatan Laut Tador, Batubara.

Akibat kejadian itu, mobil Toyota Yaris yang dikemudikan Nanda mengalami kerusakan parah pada bagian depan.
“Kaca depan pecah, spion kanan patah dan mesin pecah,” ucap Sihaloho.

Sementara itu, truk Hino EI mengalami kerusakan pada lampu sein kanan dan lampu utama, bumper depan serta pijakan kaki kanan bengkok.

“Korban Nanda Asmara mengalami luka pada dada dan lutut, meninggal dunia dalam perjalanan menuju ke Puskesmas Lima Puluh,” ungkapnya.

Saat ini polisi sudah mengamankan kedua kendaraan ke Sat Lantas Polres Batubara, untuk penyebab kecelakaan belum diketahui dan masih dalam penyelidikan. Jelasnya. (Aswat).

Editor : Sapta

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel