Banjir di Jalinsum Labura Akibatkan Antrian Kenderaan 8 Km

Foto : Antrian kenderaan di Jalinsum Labura

DikoNews7 -
 
Selain merendam pemukiman warga, banjir yang melanda Kelurahan Bandar Durian, Kecamatan Aek Natas, Kabupaten Labuhan Batu Utara, juga memutuskan Jalan Lintas Sumatera, Senin 17/5/2021.

Pantauan media, banjir merendam badan jalan dan mengakibatkan antrian hingga 8 Km. Seluruh kendaraan dari dan menuju kota Medan terpaksa berhenti karena ketinggian air dibadan jalan diatas 1 meter.

Peristiwa ini terjadi diduga akibat maraknya perambahan hutan secara liar di pegunungan wilayah Kelurahan Bandar Durian sehingga mengakibatkan erosi besar-besaran.
 
Danton BPBD Kabupaten Labuhan Batu Utara, Busriadi mengatakan, Jalinsum ini terendam banjir akibat luapan air sungai Bandar Durian.
 
"Tadi pagi ketinggian air diatas 1 Meter, namun kini sudah surut. Kini air di badan jalan tinggal 50 Cm dan sudah dapat dilintasi kendaraan", ucapnya Minggu (16/5).

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Sedangkan seluruh warga korban banjir terlihat sudah mulai membersihkan rumah mereka yang dipenuhi air bercampur material lumpur akibat banjir kiriman.

Reporter : Sulaiman Sitorus
Editor : Diko
 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel