Dinkes Labura Kembali Terima Vaksin Sinovac Tahap II

Foto : Dinkes Labura Kembali Terima Vaksin Sinovac Tahap II

DikoNews7 -

Dinas Kesehatan Kabupaten Labuhanbatu Utara (Labura), kembali menerima vaksin sinovac sebanyak 810 vial atau 8100 dosis. Vaksin ini merupakan lanjutan dari vaksinasi tahap II yang sudah berjalan bagi tenaga pelayan dan ASN Kabupaten Labuhanbatu Utara. 

Juru bicara satgas covid-19(Labura), dr Mimi menyampaikan "Iya benar, saat ini kami menerima vaksin sinovac sebanyak 810 vial yang pendistribusiannya langsung oleh pihak dinas kesehatan provsu",ucapnya.

Vaksin ini nantinya di distibusikan ke puskesmas-puskesmas  yang ada di delapan kecamatan, dan diperuntukan bagi tenaga pelayan masyarakat, ASN, dan TNI, POLRI, "Semoga penditribusiannya sampai ke puskesmas lancar tanpa kendala apa pun",tambahnya.

Pendistribusian vaksin sinovac berjalan aman dan dengan kawalan ketat oleh pihak kepolisian dan TNI serta petugas dinas kesehatan Kabupaten Labura,
 
Reporter : SS/OT
Editor : Diko

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel