Para Siswa Siswi Antusias Lakukan Vaksin di Polres Batubara

Foto : AKBP Ikhwan bersama para pelajar

DikoNews7 -

Polres Batubara yang melaksanakan Vaksinasi masal bagi masyarakat dan pelajar mendapat respon Positif dari masyarakat khususnya para pelajar mahasiswa dan siswa siswi menengah, Selasa 21/9/2021, di gedung Orkes Polres Batubara.

Sebanyak 1000 Vaksinasi Sinovak di suntikan kepada Seluruh masyarakat dan para pelajar  untuk stabilitas pemerintahan dalam menjalankan Pertumbuhan ekonomi baru.

Terpantau saat ini Polres Batubara di serbu pelajar dalam mengikuti taat pemerintah dalam sistem pemberlakuan Surat Vaksinasi untuk keperluan administrasi  Pemerintahan Daerah.

Di Batubara, saat ini  masyarakat dan para pelajar antusias menjalankan aturan pemerintahan dengan taat aturan dan himbawan pemerintah dalam program pemerintah terkait Vaksinasi, terbukti hampir 1000 orang hadir setiap harinya untuk melaksanakan suntik Vaksinasi yang di gelar Polres Batubara.

Kapolres Batubara AKBP Ikhwan Lubis SH MH di dampingi Waka Polres  Kompol Rudi Chandra SH MM, dan seluruh Kasat dan Kapolsek Lima Puluh  AKP Rusdi SH MM yang memantau langsung dalam pelaksanaan Vaksinasi massal menjelaskan, "Hari ini kita melihat antusias masyarakat  khususnya para pelajar Kelas 9 sampai mahasiwa banyak hadir untuk melaksanakan Vaksinasi.

Lanjutnya, Guna Vaksinasi ini, selain menambah kekebalan tubuh, nantinya surat Vaksinasi juga akan di berlakukan untuk keperluan aktifitas pengurusan Adminitrasi pemerintahan dan wacana kedepanya akan di berlakukan juga dalam pengurusan kelengkapan di Kepolisian, jelasnya. 

Reporter : Boim

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel