Komunitas Pelopor Keselamatan : Perlu Dukungan Instansi Terkait Untuk Ciptakan Kampung Tertib Berlalu Lintas



DN7 | Batubara - Komunitas Pelopor Keselamatan Berlalu Lintas Kab.Batubara gencar laksanakan giat sosialisasi kesadaran hukum berlalu lintas bersama Satlantas Polres Batubara dan Dinas Perhubungan Kab.Batubara di Sekolah SMKN I Talawi, Sabtu (29/2/2020).

Kegiatan di prakarsai Komunitas pelopor keselamatan berlalu lintas yang diketuai Ali Fatih Daraini S.Ag dan kawan-kawan adalah sebuah bentuk tanggung jawab sebagaimana tuntutan jiwa mudanya  yang penuh gairah menghadapi tantangan dalam kehidupan global dan penuh dengan pancaroba.

Menurut ketua Komunitas pelopor keselamatan berlalu lintas Kab.Batubara Ali Fatih Daraini S.Ag berharap sinergitas dalam membangun persepsi yang sama untuk menciptakan kesadaran hukum berlalu lintas perlu mendapat dukungan dari berbagai kalangan dan unsur yang terkait.

" Terbentuk nya Komunitas pelopor keselamatan berlalu lintas di Kab.Batubara ini semata - mata untuk menciptakan rasa aman,nyaman dan tertib berlalu lintas. Dan dengan hadirnya Komunitas pelopor keselamatan ini hadir untuk menjembatani para kawula muda untuk lebih memahami aturan dan peraturan berlalu lintas, Sebab para pemuda sebagai tonggak pembangunan masa hadapan yang penuh pengharapan, Untuk itu, Kami menghimbau dan mengajak seluruh pemuda agar menjadi relawan pelopor keselamatan berlalu lintas di Batubara dengan terlebih dahulu memulai dari diri nya sendiri." Ujarnya

Turut hadir dalam kegiatan sosialisasi di SMKN I Talawi Satlantas Polres Batubara yang di wakili KBO Satlantas Ipda Jimmi Irwin dan Dinas Perhubungan diwakili Ilham serta para pengurus inti Komunitas pelopor Keselamatan Berlalu Lintas Kab.Batubara. (Aswat)

Editor : Sapta




Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel