Di Penghujung Ramadan, Polres Batubara Tetap Eksis Melaksanakan Pembagian Sembako dan Tali Asih



DN7 | Batubara - Di Bawah Naungan Kapolres Batubara AKBP Ikhwan Lubis SH MH, Kasat Binmas M.Syafi'i AS bersama personil jajaran nya dengan menyalurkan paket sembako dan uang tali asih kepada Yayasan panti asuhan  Attakhoiriyah di Dusun VI desa Nenas Siam, Kec. Medang Deras Kab. Batu bara, Sabtu (23/5/2020).

Kapolres Batubara yang diwakili Kasat Binmas AKP M.Syafi'i bersama Aiptu WB Ginting, Aiptu Frans Santoso membagikan paket sembako dan uang tali asih kepada yayasan panti asuhan Attokhoriyah yang diterima langsung oleh ketua yayasan Bapak Hamzah.

Dalam kesempatan nya, Kasat Binmas AKP M. Syafi'i menyampaikan salam dari Kapolres Batubara AKBP Ikhwan Lubis SH MH dan menyampaikan bahwa paket sembako dan uang tali asih ini adalah sebagai bentuk kepedulian Polri kepada yayasan panti asuhan Attokhoriyah di dusun VI Desa Nenas Siam Kec, Medang Deras Kab. Batubara dalam upaya menanggulangi dampak covid- 19.

Kasat Binmas juga menyampaikan bahwa pentingnya membangun tali silaturahmi bersama yayasan panti asuhan Attokhoriyah untuk dapat mendukung kebijakan pemerintah dalam menangkal penyebaran covid- 19 di Kab. Batubara serta mengajak yayasan panti asuhan Attokhoriyah dan masyarakat untuk mendukung pemerintah dalam mencegah penyebaran covid-19 dengan cara tidak melaksanakan kegiatan berkumpul, Selalu menjaga jarak 1,5 meter, Senantiasa menjaga kesehatan dan menjaga kebersihan, Selalu mencuci tangan selesai melakukan kegiatan, Gunakan masker setiap beraktivitas baik di dalam rumah maupun di luar rumah serta menghimbau kepada warga masyarakat dalam menghadapi bulan suci Ramadhan dan hari raya idul Fitri agar warga tidak mudik dan bepergian ke luar kota guna mencegah penyebaran virus Corona covid-19.

Ketua yayasan panti asuhan Attokhoriyah Bapak Hamzah menyampaikan terima kasih kepada Kapolres Batubara AKBP Ikhwan atas kepeduliannya kepada masyarakat, Khususnya kepada yayasan panti asuhan Attokhoriyah, " Semoga bakti sosial ini menjadi amal kebaikan Bapak Kapolres AKBP Ikhwan SH MH di dunia dan akhirat." Ujar nya

Di saat yang sama, Kasat Binmas AKP M. Syafi'i di bantu personil jajaran polres, Aiptu Suhartono, Aipda Rahyudi, Brigadir Suparman juga menjambangi warga kurang mampu untuk berbagi paket sembako seperti, Supartik (46) sebagai buruh tani serta Turiah (55) sebagai Bilal Mayit, Dan Koesnaedi (59) sebagai penjaga masjid warga Desa sumber makmur Kec. Lima Puluh.

Himbauan berkaitan baksos di penghujung bulan Rahamadan, Polres Batubara menyampaikan kepada warga agar tetap bersabar dalam situasi pandemi covid-19 dan ikut bersama-sama membantu pemerintah untuk pencegahan penyebaran covid-19 dalam upaya memutus mata rantai penyebaran virus Corona covid-19.
(Aswat)

Editor : Sapta

#Aman Dirumah


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel