Bupati Batubara Sambut Baik Focus Group Discussion BPJS Ketenagakerjaan Perangkat Desa Se-Batubara



DN7 | Batubara - Bupati Batubara yang diwakili Assisten II Drs Sahala Nainggolan MM, Kadis PMD Rahadiansyah S.Sos gelar acara Focus Group Discussion (FGD) di aula Bupati bersama dengan Pejabat PBJS Kab.Batubara terkait pembahasan Jaminan kesehatan ketenaga kerjaan perangkat desa se-Kab.Batubara, Rabu (26/8/2020).

Turut hadir dalam kegiatan pembahasan Focus Group Discussion (FGD) di aula Bupati Batubara, Camat SE Kab.Batubara, Kades dan Lurah yang mewakili dari seluruh Perwakilan desa se- Kab.Batubara.

Bupati Batubara diwakili Assisten II Drs Sahala Nainggolan MM menjelaskan bahwa pemerintah Batubara sebagai motor penggerak pelayanan dan juga memiliki pekerja (pegawai) yang memerlukan perlindungan jaminan kesehatan, Khususnya bagi pegawai perangkat desa se-Kab.Batubara yang memiliki resiko tinggi sebagai pelayanan langsung kepada masyarakat Batubara, ujar nya

" Sebagai Pemerintah Batubara, Kami sangat berterima kasih kepada pimpinan BPJS Kab.Batubara yang telah peduli terhadap masyarakat Batubara atas jaminan kesehatan yang merupakan prasyarat mutlak bagi setiap pekerja dalam memperoleh perlindungan saat bekerja." Ucapnya

Pembahasan melalui Focus Group Discussion (FGD) yang di selenggarakan diruang aula Bupati tersebut melibatkan pekerja Pabrik, Kantor, maupun pekerja lapangan, dan terutama sekali merekrut para perangkat desa agar dapat meningkatkan optimalisasi dalam memberikan pelayanan desa.

Harapan Bupati Batubara dalam program FGD merumuskan proses pelaksanaan , sistem penganggaran dan dampak serta manfaat yang akan diterima masyarakat serta perangkat desa agar tepat sasaran dalam perlindungan yang akan digunakan dari dana bersumber dari keuangan negara.

Langkah -langkah yang dilakukan BPJS Batubara merupakan bukti nyata kepedulian terhadap kebutuhan jaminan kesehatan masyarakat Batubara.

Rangkaian kegiatan pembahasan FGD yang digelar di aula Bupati Batubara di rangkaian pemberian bantuan paket sembako kepada masyarakat yang hadir terkait dampak covid- 19. (Aswat)

Editor : Sapta


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel