Curah Hujan Tinggi Sungai Bandar Durian Meluap, Jalan Lintas Sumatera Putus Total

Foto : Banjir di Kabupaten Labura

DikoNews7 -
 
Banjir kembali melanda sejumlah kawasan di Kelurahan Bandar Durian, Kecamatan Aek Natas, Kabupaten Labuhan Batu Utara (Labura). Akibatnya, Ratusan rumah penduduk terkena dampak banjir, Minggu (16/05/2021).
 
Intensitas curah hujan yang tinggi mengakibatkan sungai tidak dapat menampung luapan debit air hingga meluap, banjir tersebut juga merendam pemukiman warga, ternak dan perkebunan.

Selain itu, banjir juga mengakibatkan fasilitas umum dan jalan lintas Sumatera (jalinsum) terendam. Dampaknya, arus lalu lintas macet. Kemacetan terparah terjadi di ruas jalan mulai dari Aek Pamingke hingga Desa Kampung Yaman.

Menurut salah seorang warga, Sangkot Zulkarnaen Tanjung (38) warga Aek Natas menjelaskan, "banjir diperkirakan terjadi sejak Minggu dini hari dan puncaknya sekira pukul 02.00 WIB, dan banjir ini kalau kita lihat adalah banjir terbesar sejak kejadian dari Tahun 1999," ucapnya.

Sejak malam hingga pagi harinya masih terlihat petugas gabungan dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) (Labura) dan di bantu warga setempat membantu proses evakuasi warga.

Sementara petugas kepolisian bersama dengan TNI turun ke lokasi banjir guna membantu mengurai kemacetan arus lalu lintas.

Untuk diketahui, Bandar Durian kerap menjadi langganan banjir. Hampir setiap tahun, kawasan tersebut terkena dampak banjir akibat luapan air sungai dan diduga hutan yang ada di hulu sungai sudah mulai gundul akibat dari penebangan liar.
 
Reporter : SS/OT
Editor : Diko

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel