H Edimin - H Ahmad Padli Tanjung Resmi Dilantik Menjadi Bupati dan Wabup Labusel Periode 2021-2024

Foto : Gubsu lantik Bupati dan Wabup Labusel Periode 2021-2024

DikoNews7 -


Gubernur  Sumatera Utara Edy Rahmayadi melantik Kepala Daerah  Kabupaten Labuhanbatu Selatan terpilih hasil pilkada serentak 2020 yakni pasangan H. Edimin – H. Ahmad Padli Tanjung, periode 2021-2024 di Aula Gedung Tengku Rizal Nurdin, Medan pada kamis (22/7/2021)
 
Selain Kabupaten Labuhanbatu Selatan (Labusel) turut dilantik Bupati dan Wakil Bupati Mandailing Natal (Madina), Jakfar Sukhairi Nasution-Atika Azmi Utammi

Dalam kesempatan itu, Gubernur Edy, mengingatkan kepada pasangan bupati dan wakil bupati yang baru dilantik untuk selalu menjaga keharmonisan dalam memimpin daerahnya hingga akhir periodesasi.
"Akrab lah, akur lah. Kalau tak akur, Tuhan tidak memberkati," kata Edy usai pelantikan.
 
Menurut  Gubernur  Edy,   sering terjadi antara pasangan kepala daerah dan wakilnya setelah dilantik, paling lama tiga bulan pada  umumnya setelah itu, terjadi konflik antara kepala daerah dengan wakilnya. Jangan sampai hal tersebut terjadi, bila terjadi maka bakal berimbas pada keberlangsungan pembangunan di wilayah masing-masing daerahnya.
 
Gubsu Edy kembali mengingatkan bahwa  kepada setiap kepala daerah untuk memahami sumpah yang diucapkan saat pelantikan, Yakni benar-benar menjalankan tugas pokok dan fungsinya untuk menyejahterahkan masyarakat di daerah masing-masing.
 
"Dikatan Edy Jangan ada sifat ego antara kepala daerah dengan wakilnya. Jika sampai terjadi hal tersebut, kapanpun tak akan pernah bisa akur dan selesai permasalahanya," ucap gubernur sumut itu.
 
Sementara “H Edimin” bupati yang baru dilantik saat dikonfirmasi awak media melalui seluler, mengatakan “Alhamdulillah dan bersyukur kepada Allah SWT Tuhan yang maha Esa, prosesi pelantikan pasangan H Edimin dan Ahmad Padli Tanjung wakilnya berjalan sukses, Edimin juga menyampaikan ucapan terima kasih yang setinggi tingginya kepada Gubernur Sumatera Utara Bapak Edy Rahmayadi yang telah melantik kami menjadi kepala daerah di kabupaten Labuhanbatu Selatan” Kata bupati Labusel yang baru dilantik itu.
 
Selain itu, Edimin juga berterima kasih kepada masyarakat Labuhanbatu Selatan yang telah memberikan kepercayaan amanah kepadanya dalam memimpin dan melaksanakan tugas yang akan diembannya bersama wakilnya Ahmad padli Tanjung di kabupaten Labuhanbatu Selatan, tentu dengan adanya dukungan kebersamaan bersama masyarakat dalam membantu untuk kemajuan kab. Labusel kedepanya.
 
“Saya bersama wakil tentu atas nama pemerintah sangat berharap atas dukungan masyarakat nantinya saat menjalankan roda pemerintahan saling bahu membahu agar terwujud cita cita untuk kemajuan Labusel yang kita cintai” Ujar Edimin yang juga masih menjabat Sebagai ketua MPC Pemuda Pancasila Kab.Labusel itu.
 
Tampak terlihat  isak tangis tanda rasa bersyukur dari pihak keluarga dan team sukses ketika menyambut pasangan H.Edimin dan Ahmad Padli Tanjung saat usai pelantikan keluar dari Aula Gedung Tengku Rizal Nurdin.
 
Reporter : Zen Ritonga

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel