20 Unit Hend Traktor Dari Dinas Pertanian Labura di Pertanyakan


DikoNews7 - 

Penyerahan 20 Unit Hand Traktor mini yang bersumber dari dana APBD Provsu tahun anggaran 2022  yang di fasilitasi anggota DPRD Sumut untuk para kelompok tani melalui dinas pertanian di dua Kecamatan Kabupaten Labuhanbatu Utara di pertanyakan, Selasa (20/12/2022).

Penyerahan hand traktor itu di lakukan anggota DPRD Sumut dr.Poaradda Nababan dari Fraksi PDIP di halaman Kantor Dinas Pertanian Desa Damuli Kebun Kecamatan Kualuh Selatan, di terima pejabat dinas terkait.

Namun setelah di terima ada informasi tak sedap, bahwa Hand traktor tersebut di serahkan kepada salah seorang warga yang berinisial bermarga Ngl warga Kecamatan Kualuh Hulu.

Sementara team awak media mengkonfirmasi langsung kepala bidang (Kabid) alat pertanian ibuk Bahara mengatakan,"Alat pertanian itu di serahkan  khusus untuk para kelompok tani di dua kecamatan, yakni, Kecamatan Kualuh Selatan dan Kecamatan Kualuh Hilir, jelasnya Kabid.

Kabid tersebut merasa kaget, mendengar laporan mengapa di turunkan di Kecamatan Kualuh Hulu Aek Kanopan, karena di daerah itu tidak ada terdaftar kuotanya  kelompok tani penerima ,nanti saya cek ya pak, itu pasti ketahuan, ucapnya.

Informasi yang dihimpun team media dari seorang masyarakat Aek Kanopan, terkait penyerahan Hand traktor mini ini dugaan ada oknum dinas pertanian yang membidangi penyuluhan pertanian bermain mata dan juga besar dugaan ada praktik jual beli.

Ditempat terpisah, Kepala desa Gunung Melayu Kecamatan Kualuh Selatan, Sahran Tanjung merasa kaget  mendengar informasi terkait, bahwa pihak PPL Dinas Pertanian Labura menyerahkan satu unit hand traktor mini ini di serahkan ke masyarakat tanpa ada  pemberitahuan kepadanya (Kades-red) sehingga Kades menghubungi pihak PPL melalui seluler dengan nada tinggi.

"Kalian menyerahkan alat pertanian itu kepada masyarakat saya pakai etikalah, kok tidak ada pemberitahuan kepada saya, itukan salah satu usulan saya , pas penyerahannya kalian tidak ngomong, giliran bermasalah nantinya saya juga yang repot", ucap Kades di kutip media ini di ruang kerjanya.

Menindak lanjuti perihal ini , Kepala dinas pertanian Labura, Sudarijah, di temui di dinasnya Selasa (10/12/2022) sekira pukul 11.00 Wib tidak berada di kantornya.

Reporter : Tim

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel