Disdukcapil Batu Bara Gelar Rakor Menuju Penetapan DPT Pemilu 2024


DikoNews7 -

Sesuai dengan arahan Bupati Batu Bara Ir H Zahir MAP, Dinas Kependudukan dan  Pencatatan Sipil (Disdukcapil) kabupaten Batu Bara menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) mengenai persiapan menuju penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 dalam waktu dekat.

Rapat yang digelar pada Selasa (20/06/2023) malam tersebut, turut dihadiri Asisten I Setdakab Batu Bara, Russian Heri SSos MAP, Kadis Dukcapil, Maeda Soetopo SSTP MSP, Kaban Kesbangpol dan seluruh Camat se-kabupaten Batu Bara, Kabag Pemerintahan dan Sekretaris beserta seluruh Kepala Bidang (Kabid) Disdukcapil.

Pemutakhiran data pemilih yang dilakukan sejak Komisi Pemilihan Umum (KPU) menerima DP4 (Daftar Penduduk Potensial Pemilih Pemilu) pada 14 Desember 2022 akan memasuki etape akhir saat DPT ditetapkan di KPU kabupaten / kota pada 21 Juni 2023.

Prosedur di mulai saat DP4 yang diterima baik dari Kementerian Dalam Negeri maupun Kementerian Luar Negeri disinkronisasi dengan data pemilih terakhir yang dimiliki KPU, untuk kemudian diturunkan kepada KPU kabupaten / kota se-indonesia untuk di konsolidasikan dengan seluruh Pantarlih.

Selanjutnya, Pantarlih kemudian melakukan pencocokan dan penelitian (Coklit) berbasis sinkronisasi data dari rumah ke rumah, pintu ke pintu.

Asisten I Setdakab Batu Bara, Russian Heri menyampaikan, dengan hasil rapat malam ini, Disdukcapil harus mempersiapkan data pada penetapan DPT besok, apa bila terjadi selisih data dari KPU, kita bersama untuk menelusuri dan mencari solusi dari selisih data tersebut.

Reporter : Erwin

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel