Program Bupati Batu Bara Berlayar, Disdukcapil Hadir di Desa Sei Balai
DikoNews7 -
Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Batu Bara hadir langsung di Desa Sei Balai melalui Program Bupati Batu Bara Sinergi Melayani Masyarakat (BERLAYAR), Selasa (13/01/2026).
Kehadiran Disdukcapil disambut dengan antusiasme tinggi dari warga Desa Sei Balai. Sejak pagi, masyarakat berdatangan untuk mengurus berbagai dokumen kependudukan, mulai dari KTP-el, Kartu Keluarga, hingga layanan administrasi lainnya, tanpa harus datang jauh ke kantor Disdukcapil.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Plt. Kepala Dinas (Kadis) Dukcapil Kabupaten Batu Bara, Rahmad Khaidir Lubis bersama jajaran ASN dan tim pelayanan di masing-masing bidang, guna memastikan pelayanan berjalan tertib, cepat, dan tepat sasaran.
Pelaksanaan Program BERLAYAR juga dimonitor langsung oleh Bupati Batu Bara, H. Baharuddin Siagian.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Batu Bara turut menyerahkan secara langsung dokumen kependudukan yang telah selesai kepada masyarakat, sebagai wujud nyata kehadiran dan kepedulian pemerintah daerah terhadap kebutuhan administrasi warga.
Melalui Program BERLAYAR, Pemerintah Kabupaten Batu Bara terus menegaskan komitmennya untuk menghadirkan pelayanan publik yang lebih dekat, lebih cepat, dan lebih membahagiakan masyarakat, sekaligus memperkuat sinergi antara pemerintah dan warga desa.
Reporter : Erwin.
