Kapolda Sumut Harap Kapolres Baru Tanjung Balai Bisa Atasi Soal Pukat Trawl



DikoNews7 | Medan - Kapolda Sumut Irjen Pol Agus Andrianto mengatakan siap menangani kasus pukat trawl yang masih beroperasi di zona tangkap nelayan tradisional.  

Dia berharap kepada Kapolres baru Kota Tanjung Balai, bisa mengatasi persoalan pukat trawl. 

"Dengan pergantian Kapolres, mudah-mudahan dapat semangat baru," bebernta. Kamis (19/9). 

Dirinya mengakui garis pantai yang sangat luas dan keterbatasan Sarana dan Prasarana (Sarpras), hingga pihaknya tidak memantau adanya pukat trawl. 

"Luasnya garis pantai dan keterbatasan sarpras kita," ungkapnya.

Agus akan berkoordinasi dengan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) dalam melakukan patroli di perairan laut untuk menindak trawl. 

"Nanti saya koordinasi dengan Lantamal dalam pelaksanaannya," sebutnya.

Sebelumnya, ribuan nelayan tradisional dari berbagai jenis alat tangkap di Tanjung Balai dan Asahan, berunjuk rasa di pelataran Balai Kota Tanjung Balai, Rabu (18/9). 

Para nelayan menuntut kapal pukat trawl yang beroperasi kembali di zona tangkap nelayan tradisional ditertibkan.

Reporter : Asen
Editor : Sapta



Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel