Kapolres Langkat Beserta Jajaran Turut Berduka Atas Meninggalnya AKP Arnold


              
DikoNews7 I Langkat - Setelah meningalnya Kasubbag Humas Polres Langkat AKP Arnold Hasibuan, SH yang diduga korban tabrak lari di Jalan SM. Raja Medan, Kamis (05/09/2019) sekira Pukul 06.10 Wib.

Kapolres Langkat AKBP Doddy Hermawan, SIK kepada www.dikonews7.com mengatakan, turut berduka cita. Seluruh Jajaran Polres Langkat mengucapkan turut berduka cita yang sedalam-dalamnya atas berpulangnya Alm. Bapak AKP Arnold Hasibuan, SH. Semoga Almarhum diterima disisi Allah. Ujarnya melalui Paur Humas Polres Langkat Andi P Ginting.

Menurut Kapolres Langkat ucap Andi P Ginting, selama alm AKP Arnold menjalankan tugas sehari-hari di Polres Langkat, pihaknya banyak merasakan canda dan tawa sewaktu kerja. Apalagi jiwa sosialnya sangat tinggi terhadap sesama personil membuat kita teringat masa lalu sedang berada didekatnya.

Beliau orangnya humoris, pekerja keras dan selalu menerima para awak media sewaktu melakukan peliputan berita yang ingin dipublikasikan di media cetak maupun elektronik. Ucap Paur Humas.

Sebelumnya diberitakan, sekitar Pukul 05.30 Wib, kata Kasubbid Penmas Polda Sumut AKBP MP. nainggolan. Korban berangkat dari rumah dengan tujuan berangkat kerja ke Polres Langkat dengan mengemudikan kendaraan bermotor roda dua Honda Verza warna hitam BK 4079 AEU (keterangan anak korban).

Namun setiba di Jalan SM. Raja km 10 tepatnya diputaran Uni Tracktor sekitar pukul 06.10 Wib, korban mengalami kecelakaan lalulintas yang mengakibatkan meninggal dunia ditempat.

Masih menurut Kapolres Langkat, rencananya Zenajah alm. akan dikebumikan dikampung halamannya hari Minggu 08 September 2019 dengan upacara militer.

Berikut riwayat jabatan : tgl 29-10-1985 BA Polda Papua dan 00-12-2002 Pama PADA Polresta Binjai. Kemudian 00-12-2002 Pama Polda Sumut pindahan dari Polda Papua dan 14-03-2003 Kanit Patroli Polsekta Binjai Utara Polresta Binjai," tutur Andi P Ginting.

Kemudian, tgl 10-09-2003 Kanit Idik Sat Narkoba Polresta Binjai. Tgl 12-05-2005 Kanit Reskrim Polsek Binjai Timur Polresta Binjai dan tgl 25-01-2006 Kanit Reskrim Polsek Binjai Barat Polresta Binjai dan tgl 01-07-2007 Kanit Reskrim Polsekta Binjai Selatan Polresta Binjai.

Berikutnya tgl 27-01-2009 Kaur Bin Ops Sat Narkoba Polresta Binjai berlanjut 12-08-2010 Kasubbagprogar Bagren Polresta Binjai tgl 09-11-2015 Kapolsek Secanggang Polres Langkat Polda Sumut (baru) 10-05-2017 Kasubbag Humas Bagops Polres Langkat. Tandasnya.

Reporter : Mare
Editor : Sapta


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel