Jalin Silaturahmi, Kapolres Undang Wartawan Se-Kab Batubara di Pemandian MHB


DN7 | Batubara - 

Kapolres Batubara AKBP Ikhwan Lubis bersama PJU jajaran temu ramah dan silaturahmi dengan insan Pers se Kabupaten Batubara dipemandian MHB Desa Mangkai Baru, Kecamatan Lima Puluh Batubara. Sabtu (17/01/2020) 

Kapolres Batu Bara, AKBP Ikhwan Lubis mengatakan, tujuan temu ramah ini untuk mempererat tali silaturahmi yang selama ini sudah sangat dekat dengan Wartawan, tanpa Media tidak akan lengkap, untuk memberikan Informasi kepada masyarakat. tuturnya Kapolres. 

Selain dari itu, Kapolres Batubara juga mendirikan Rumah Singgah Sahabat Polisi (RSSP) dan tempat itu, bisa ditempatkan oleh para Wartawan,

Untuk itu, wartawan juga bukan hanya dilibatkan dalam peliputan berita tetapi juga bisa memberikan informasi terhadap orang - orang yang tidak mampu diantaranya anak yatim dikarenakan di Kabupaten Batubara sudah dikukuhkan komunitas sedekah Jumat (KSJ) 

"Dengan pertemuan ini, semoga menjadi lebih baik, jangan ada berkelompok - kelompok" harap Ikhwan. Ia juga berpesan kepada teman - teman para wartawan, jika kalau ada diantara Jurnalis yang sakit atau pesta akan kita perhatikan terhadap wartawan.

Adanya pertemuan ini, semoga terbina lebih baik lagi dengan para wartawan. Oleh karena itu, terima kasih atas kehadiran para wartawan yang telah memenuhi undangan ini. Tutupnya.

Sementara itu, Perwakilan dari salah satu Wartawan M Saini yang akrab dipanggil M Saini yang sering dipanggil Solong mengatakan, acara pertemuan ini yang menjadi ajang silaturahmi antar wartawan dengan Polres Batubara (Temu Ramah). Karena, selama ini wartawan dan Polres Batubara telah terjalin dengan baik dan harus tetap terjaga serta mendukung kinerja Polres Batubara dan begitu juga sebaliknya.

M Saini mengapresiasi langkah yang dilakukan Kapolres Batubara yang telah berinisiatif mengumpulkan wartawan. 

Lanjutnya M Saini, kerjasama antar media dan Polres Batubara merupakan hal yang sangat penting, baik bagi Polres maupun media itu sendiri. Untuk media, hubungan baik tentunya akan lebih mudah dalam memenuhi kaidah jurnalis.

Hadir, Ketua PWI Kabupaten Batubara Alpian S Sos.I MH.I, Kepala Desa Bangkai Lama dan Baru, Wakapolres Batu Bara Abd Mutolib, Jajaran Polres Batubara,Kapolsek Lima Puluh Iptu Rusdi, para Media Cetak, Online dan Elektronik. (Boim)

Editor : Sapta



Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel