PT Pertagas ONSA Pangkalan Brandan Bantu Korban Banjir Sei Lepan

FOTO : PT Pertagas ONSA Pangkalan Brandan bantu korban banjir.
 
DN7 | Langkat -
 
PT Pertamina Gas (Pertagas) Operation North Sumatera Area (ONSA) Pangkalan Brandan, Kabupaten Langkat, menyerahkan bantuan sembako dan pakaian bekas  kepada korban banjir Kecamatan Sei Lepan, Senin (07/12/20).
 
Bantuan berupa beras, mie instan, susu, air minum kemasan, baju bekas, peralatan mandi, obat-obatan dan lainnya diserahkan langsung oleh Kepala Distrik PT Pertagas P.Brandan Dibyo Parapat kepada Kepala Desa Lama Baru Kursi Ginting, yang mana nantinya bantuan ini akan disalurkan kepada masyarakat yang tertimpa bencana banjir.
 
Kepala Distrik PT.Pertagas P.Brandan Dibyo Parapat mengatakan. Bantuan ini atas inisiatif warga Pertamina Gas ONSA P.Brandan sebagai bentuk kepedulian PT Pertagas kepada masyarakat yang terdampak banjir.
 
"Ini merupakan bentuk kepedulian kita (Pertagas) terhadap masyarakat yang terkena musibah bencana banjir, semoga bantuan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat", ucap Dibyo berharap, kedepannya PT.Pertagas dapat ikut bersumbangsih membantu korban banjir.
 
Dalam kesempatan ini, Camat Sei Lepan M.Iqbal Ramadhan.SE didampingi Kepala Desa Lama Baru Kursi Ginting, mengucapkan terima kasih kepada PT Pertagas atas bantuan yang diberikan, dimana ada sekitar 60 rumah warga yang terendam banjir.
 
"Terima kasih kepada PT.Pertagas yang sudah peduli, nantinya bantuan ini akan diserahkan langsung kepada masyarakat yang terkena dampak banjir paling parah di Desa Lama Baru dan Desa Harapan Baru", ucap Camat Sei Lepan M Iqbal Ramadhan.SE.
 
Hadir dalam penyerahan bantuan ini, Kepala Distrik PT Pertagas P Brandan Dibyo Parapat beserta staff, Camat Sei Lepan M.Iqbal Ramadhan SE, Bhabinkamtibmas Polsek P.Brandan Bripka B.Malau, Babinsa Koramil 13 Pantai Babalan Kodim 02/03 Langkat Serda Basyori, serta perangkat desa dan tokoh masyarakat.
 
Sebumnya diketahui, sejak Jumat (04/12/20), beberapa desa yang ada di Kecamatan Sei Lepan, Kabupaten Langkat, dilanda banjir dengan ketinggian air mencapai 60 cm, dengan lokasi terparah berada di Desa Lama Baru dan Desa Harapan Baru, selain merendam pemukiman banjir juga melumpuhkan perekonomian warga. 
 
Reporter : Kurnia02
Editor : Diko

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel