Bupati Deli Serdang dan Istri Santuni Anak Yatim Serta Kaum Dhuafa di Labuhan Deli

 

Foto : Suasana pemberian bantuan tali asih dari Bupati Deli Serdang dan isteri kepada anak yatim dan piatu serta kaum dhuafa di aula kantor Camat Labuhan Deli.

DikoNews7 -

Untuk membantu meringkan dan berbagi dengan sesama, Bupati Deli Serdang Ashari Tambunan dan Istri Ny. Yunita Asahari Tambunan beserta Camat Labuhan Deli memberikan tali asih kepada puluhan anak yatim piatu dan kaum dhuafa, Jumat (16/7/2021).

Pemberian tali asih yang dilaksanakan di Aula Kantor Camat Labuhandeli dihadiri oleh Bupati Deli Serdang Ashari Tambunan yang diwakili staf khusus Osmane, Camat Labuhandeli Marjuki S.sos, MAP, Sekcam M. Taufan S.STP, M.si dan sejumlah staf kecamatan.

Dalam kegiatan tersebut, sebanyak 100 orang menerima tali asih terdiri dari  80 anak yatim dan piatu serta 20 kaum dhuafa yang berasal dari Desa Manunggal dan Desa Pematang Johor. Mereka  mendapat bantuan uang dan beras.

Camat Labuhandeli Marjuki dalam kata sambutannya mengatakan, dirinya mengucapkan terima kasih yang sebesar - besarnya kepada Bupati dan ibu yang telah memberikan perhatian kepada warganya.

"Saya mewakili seluruh warga mengucapkan terima kasih yang sebesarnya kepada bapak Bupati Deli Serdang Ashari Tambunan beserta ibu Ny. Yunita Asahari Tambunan yang telah menyisihkan rezekinya bagi anak yatim piatu dan kaum dhuafa yang ada di Kecamatan Labuhan Deli ini,"sebutnya.

Menurut Marjuki  pemberian bantuan tali asih ini bukan yang pertama kali dilakukan Bupati Deli Serdang dan ibu di Kecamatan Labuhandeli.

" Bantuan yang diberikan ini bukan yang pertama kali diberikan Bupati Deli Serdang beserta ibu Ny. Yunita Asahari Tambunan tapi sudah kesekian kali,"jelasnya.

Marjuki juga berdoa, semoga Bupati Deli Serdang beserta ibu selalu diberikan kesehatan dan umur yang panjang dan bisa memimpin Kabupaten Deli Serdang hingga akhir jabatannya.

"Saya beserta seluruh warga Labuhandeli berdoa kepada Tuhan agar bapak Bupati Deli Serdang Ashari Tambunan beserta ibu Ny. Yunita Asahari Tambunan selalu dalam lindunganNya,"harap camat Marjuki.

"Dalam kesempatan ini juga saya meminta kepada anak - anak saya dan para orang tua, untuk terus mematuhi himbauan pemerintah tentang protokol kesehatan. Karena virus Covid 19 belum berakhir, mari kita sama - sama menjaga kesehatan kita dan keluarga,"tambahnya.

Sementara itu, Osmane Staf pribadi Bupati Deli Serdang dalam kata sambutannya mengatakan dirinya datang ke Kantor Camat Labuhandeli guna menyampaikan amanah dari Bupati Deli Serdang Ashari Tambunan beserta ibu Ny. Yunita Asahari Tambunan bagi anak - anak yatim piatu dan kaum dhuafa.

"Saya tadi pagi dipanggil ibu Ny. Yunita untuk ke Labuhan Deli guna menyampaikan sedekah pribadi Bapak Bupati beserta ibu kepada anak yatim piatu dan kaum dhuafa," sebutnya.

Bantuan ini diberikan sebagai wujud rasa sayang dan cinta Bupati Deli Serdang dan ibu kepada warga Deli Serdang.

"Bantuan yang diberikan ini dana pribadi bapak Bupati beserta ibu, yang setiap bulan diberikan kepada masyarakat yang kurang mampu,"jelasnya.

Dalam kesempatan ini Osmane juga menyampaikan pesan dari ibu agar seluruh penerima bantuan tali asih ini dapat memanfaatkan bantuan yang diberikan.

"Ibu perpesan bagi anak - anak kami yang menerima bantuan ini agar tetap semangat dan terus giat dalam belajar, sehingga dapat meraih cita - citanya," katanya.

"Saya juga meminta kepada seluruh yang hadir, mari kita mendoakan bapak Bupati Deli Serdang beserta ibu selalu diberikan kesehatan dalam menjalankan aktifitas sehari - hari," harapnya.

Reporter : Tim

Editor : Diko


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel