Sudah 114 Petugas Pemilu Meninggal Dunia, Tertinggi di Jawa Barat


DikoNews7 -

Jumlah petugas pemilu 2024 yang meninggal dunia terus meningkat. Berdasarkan data yang diperoleh dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI) pada Sabtu, 24 Februari 2024, siang, jumlah petugas pemilu meninggal dunia per Kamis, 22 Februari 2024, sebanyak 114 orang. 

Berikut sebarannya berdasarkan kelompok, di antaranya:

Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) = 58 orang.
Perlindungan masyarakat (Linmas) = 20 orang.
Petugas = 12 orang.
Saksi = 9 orang.
Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) = 6 orang.
Panitia Pemungutan Suara (PPS) = 3 orang.

Sedangkan berdasarkan usia, empat petugas berumur 17 s.d 20 tahun, tujuh petugas berumur 21 s.d 30 tahun, 19 petugas berumur 31 s.d 40 tahun, 30 petugas berumur 41 s.d 50 tahun, 34 petugas bermur 51 s.d 60 tahun, dan empat petugas berumur di atas 60 tahun. (*)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel