Kapolres Batubara Lepas Iringan Mobil Pengangkut Sembako "Polri Peduli Covid-19"



DN7 | Batubara - Kapolres Batubara AKBP Ikhwan SH MH di dampingi Waka Polres Kompol Abdul Mutholib SH bersama Bupati Batubara yang diwakili asisten III Rusian Heri, Kadis Perhubungan Jonnis Marpaung, Kasatpol PP Edi Rahman Hadi, Kabid Sosial Meliana Sihombing melepas kontingen iringan mobil pengangkut bahan bantuan sembako kepada masyarakat untuk disalurkan kepada masyarakat di kec. Tanjung Tiram, Jumat (15/5/2020).

Kali ini Kapolres Batubara AKBP Ikhwan Lubis SH MH Berbagi Sembako Kepada Masyarakat Desa Bagan Dalam dan beberapa warga sekitarnya dengan tema ”Bakti Sosial Polri Peduli Covid-19”.

Tujuan Baksos berbagi Jumat berkah dalam tema Polri peduli covid-19 sembari menghimbau kepada masyarakat tidak melakukan perkumpulan dan berharap kepada warga agar Dirumah Aja, Jauhi Keramaian, Jaga Jarak, Pakai Masker, Rutin Cuci Tangan, Jaga Kesehatan dan saling membantu sesama warga dalam kondisi covid-19.

Hadir dalam rangka Polri peduli covid-19 di ikuti oleh Kabag Ops Polres Batubara, Kompol Rudy Chandra, SH, MM didampingi Kasat Intelkam Polres Batubara, AKP Fery Kusnadi SH MH, dan Kasat Binmas,  AKP Mhd Syafii, dan sejumlah personil polres Batubara.

Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis, SH, MH melalui Kabag Ops Kompol Chandra Rudy SH, MM dan Kasat Intelkam Polres Batu Bara, AKP. Fery Kusnadi, SH, MH, turut terjun langsung melakukan  bakti sosial peduli covid-19 dengan membagikan door to door setiap rumah warga di beberapa dusun diantara nya di dusun III, V dan VII Desa Bagan Dalam dan dusun Sepakat II Desa Suka Jaya, Kec. Tanjung Tiram.

Dalam tema "Polri peduli covid-19"  Polres Batu Bara atas dampak ekonomi covid-19 bersama Pemerintah Batubara terus melakukan bakti sosial untuk berbagi dengan sesama masyarakat yang membutuhkan dan sangat membantu dan itu mendapatkan apresiasi yang tinggi dari seluruh masyarakat Batubara. (Aswat)

Editor : Sapta



Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel