Minta Pengusaha Peternakan Urus Izin, Bupati Ingin Pantai Labu Jadi Sentra Penghasil Telur


DikoNews7 -

Para pengusaha ayam di Kecamatan Pantai Labu diminta untuk segera mengurus izin usahanya. 

Permintaan ini disampaikan langsung Bupati Deli Serdang, dr H Asri Ludin Tambunan bersama Wakil Bupati, Lom Lom Suwondo SS, saat menyerahkan izin peternakan kepada lima anggota Asosiasi Peternak Unggas (Aspegas) Pantai Labu di Kantor Bupati Deli Serdang, Kamis (10/7/2025).

Tujuannya adalah Bupati berkeinginan Kecamatan Pantai Labu bisa menjadi sentra penghasil telur di Kabupaten Deli Serdang.

"Kalau dikatakan senang, saya tidak senang, karena yang saya harapkan 28 (izin peternakan) kenapa hanya lima yang baru bisa terbit? Tolong sampaikan apa kendalanya," kata Bupati.

Bupati meminta kepada organisasi perangkat daerah (OPD) terkait maupun pihak kecamatan setempat, untuk menjemput bola bukan pasif atau hanya menunggu.

Untuk itu, Bupati menegaskan, pada bulan Agustus nanti, izin usaha peternakan lainnya di Kecamatan Pantai Labu bisa selesai diurus.

"Saya harap, bulan depan (Agustus) ini, semua harus selesai. Apabila ada kendala harus diterangkan kepada pemohon. Apa saja yang mau kita bisa bantu," sebut Bupati.

Bupati menekankan, pengurusan administrasi perizinan harus dipercepat sesuai program Cepat, Transparan dan Mudah (CTM).

"Saya berharap program CTM itu dapat diimplementasikan di tengah-tengah masyarakat, sehingga bisa kita jalankan tanpa ada ini dan itu. Saya harap semua bisa diselesaikan, harus ada tim yang menangani baik, di tingkat kabupaten maupun kecamatan, dan kalau bisa datangi mereka (pengusaha peternakan)," tegas Bupati.

"Saya juga berharap adanya jalan lintas yang bisa digunakan dalam mempersingkat waktu untuk mengantar hasil bumi dan hasil-hasil lainnya, sehingga dapat membantu perekonomian Kecamatan Pantai Labu dan tidak terisolir lagi," tutup Bupati.

Sebelumnya, Pelaksana Tugas (Plt) Asisten II Perekonomian dan Pembangunan, Drs Hendra Wijaya menjelaskan, ada lima berkas yang diserahkan kepada lima pengusaha peternakan dan lima lagi sedang diproses oleh Dinas Lingkungan Hidup. Pengurusan perizinan juga melibatkan Dinas Pertanian.

Perwakilan Aspegas Pantai Labu, Hasan Tiro berjanji akan mengomunikasikan masalah perizinan tersebut kepada anggota Aspegas lainnya.

Hadir pada penyerahan izin tersebut, Kepala Dinas (Kadis) Lingkungan Hidup, Elinasari Nasution SP; Kadis Pertanian, Rahman Saleh Dongoran SP MSi; Kadis Cipta Karya dan Tata Ruang (Cikataru), Rachmadsyah ST; Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (Kominfostan), Drs Khairul Azman MAP; Kepala Dinas Sumber Daya Air, Bina Marga dan Bina Konstruksi (SDABMBK), Janso Sipahutar ST MT; Plt Camat Pantai Labu, Azizzurahman SSTP MAP; Ketua Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Deli Serdang, Soelarno SH; dan lainnya.

Editor : Diko

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel